Minggu, 13 Juli 2008

My little sister crying!!! Oh God...

kawan, aku akan menceritakan sepenggal pengalaman yang ku alami ketika aku sedang membantu belajar adikku yang manis.

malam itu tanggal 25 Mei 2008 seperti biasa aku membantu gadis kecil manis belajar, kalau tidak ada ulangan harian maka belajarnya cukup nyantai dan lebih banyak membaca dan berdiskusi, karena besok hari ia ada pelajaran agama islam maka malam itu aku dan gadis kecilku belajar agama islam bab nya tentang asmaul husna, tepat jam 20.00 WIta, aku membacakan sebuah buku yang isinya tentang nama-nama indah yang dimiliki Allah, buku itu berisi tentang penggambaran dan ilustrasi dan contoh yang menunjukkan sifat-sifat allah yang saat itu ku baca adalah nama allah "Al Akhiir".

gadis kecilku dengan khidmat mendengarkan cerita yang aku bacakan, dan sepertinya dia memang sangat memperhatikan dan mengerti apa isi bacaan yang dibuat, karena memang bahasa yang disampaikan buku itu cukup sederhana untuk dimengertinya.

Dalam buku itu diceritakan tentang bumi dan alam semesta beserta isinya yang kita tempati ini tidak lah kekal, akan tiba masanya hari akhir masa dimana semuanya akan dimusnahkan, laut dan samudra diluapkan airnya, gunung-gunung diterbangkan seperti kapas yang berterbangan, matahari digulung saling bertabrakan dan langitpun akan pecah,tidak ada yang kekal di dalamnya semua akan musnah, manusia, hewan dan tumbuhan akan musnah, yang kekal hanya satu yaitu zat yang awal dan yang akhir serta kekal yaitu Allah Swt.

Membacanyanya pun sampai membuat aku merinding..tanpa diduga setelah aku selesai membacakan untuknya .....

tiba-tiba tanpa kusadari muridku matanya berkaca-kaca kemudian meledaklah tangisnya yang yang sangat menyedihkan, sebuah tangisan yang sulit aku mengartikannya...
iya menagis sambil memanggil maminya ....
"Mei-mei takut nanti kiamat ga ketemu sama mami, papi dan chece"

astagfirullah...rupanya dia takut dengan datangnya kiamat..dia terus mengulang kata-katanya.

dia terus mengangis..aku bahkan samapi bingung menentukan apa yang harus kulakukan, aku hanya bisa memeluknya sambil berusaha menenangkannya..

"ibu dewi, memei takut bu, nanti ga ketemu mami ga ketemu papi"
aku hanya bilang, "jangan takut sayang, memei berdo'a aja sama Allah semoga kelak meimei diakhirat dipersatukan kembali, insya allah kalo memei minta sama Allah pasti dikabulkan..."

dan kalian tau apa yang dikatakan selanjutnya...

"bu dewi, meimei takut, tapi papi ga pernah sholat"

allah, begitu polos dan jujur ucapannya..dia memikirkan keadaan orang lain yaitu papinya..memang sich sepengetahuanku walaupun papinya muslim itu karena pernikahan saja, papi nya adalah keturunan china..

lalu gadis kecil ku berkata kembali,

"meimei ingin ngajak papi sholat, tapi meimei takut bu"

aku hanya bisa menjawab, "kenapa meimei takut untuk mengajak papi sholat"

dia menjawab "papi nanti marah bu, meimei takut.."sambil terus tersedu ia menangis..

"sayang, do'akan papi semoga Allah memberikan hidayah dan membukakan hatinya, sehingga kelak Papi akan sholat"

"insya Allah, pasti dikabulkan, meimei jadi anak yang sholeh ya, berbakti sama kedua orang tua, walau orang tua kita ga sholat"

alhamdulillah gadis kecilku mulai tenang dan ku hapus air matanya...

itulah sepenggal kisah, yang membuat aku terkesan padanya..gadis sekecil itu..sudah tau membedakan baik dan buruk, dia tau jika buruk neraka balasannya, jika baik surgalah balasannya, ya..walaupun sebatas yang ia bayangkan dan tau..ia sudah belajar mencoba untuk membawa orang lain menuju kebaikan, bukankah memang seperti itu kita sebagai sesama muslim harus saling nasehat-menasehati di dalam kebaikan dan mencegah ke burukan.

semoga meimei menjadi anak yang sholeh.amiin..

Tidak ada komentar: